Selamat Datang
Selamat Datang di Pendaftaran Online Universitas Negeri Gorontalo Informasi awal ini menyajikan ketentuan umum seleksi lokal, termasuk kelompok Program Studi baik Kelompok IPA maupun IPS Universitas Negeri Gorontalo. Informasi awal ini diterbitkan untuk dipergunakan dan dicermati secara seksama oleh calon peserta yang akan mengikuti seleksi Lokal - Mandiri, sehingga calon peserta dapat mempersiapkan diri dalam memilih Program Studi yang dikehendaki dan dapat menjadi panduan awal untuk mengikuti proses seleksi dengan baik.
HASIL SELEKSI SNBP 2025
Daftar Sekarang
Alur Pendaftaran
Panduan
Program Profesi Guru
|
|
- Pada layar utama pilih menu "BRIVA"

- pilih menu "Pembayaran Baru"

- masukkan Nomor Tujuan dengan format seperti berikut:
Kode Briva UNG = 14300 Kode Index Pembayaran SPP Maba = 2 Nomor Peserta = 423000000
Nomor Tujuan menjadi: 143002423000000

- jika valid akan muncul informasi tagihan seperti contoh berikut,
nominal tagihan disini hanyalah contoh tekan "Bayar" jika sudah sesuai

- jika transaksi berhasil anda akan mendapatkan struk seperti contoh berikut

INFORMASI PENDAFTARAN MAHASISWA BARU PASCASARJANA TAHUN AKADEMIK 2020/2021 |
02-05-2020 15:21:40 Mohamad Isnaeni Nurdin |
Universitas Negeri Gorontalo sebagai salah satu Perguruan Tinggi Negeri dalam binaan Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi, sejak tahun 2018 secara institusi telah terakreditasi BAN PT dengan Akreditasi Perguruan Tinggi (APT) memperoleh Nilai A. Sebagai konsekwensi dari Akreditasi Institusi PTN dengan Nilai A tersebut, maka Pascasarjana sebagai unit pelaksana akademik yang mengelola Program Magister dan Doktor dipandang perlu untuk meningkatkan mutu Tridharma Perguruan Tinggi, melalui proses Penerimaan Mahasiswa Baru setiap Tahun Akademik berjalan berdasarkan ketentuan dan perundangan yang berlaku. Pendaftaran Mahasiswa Baru dimulai dari tanggal 1-31 Mei 2020 secara online, silakkan klik di bawah ini: http://pmb.ung.ac.id/?mod=daftar Persyaratan yang harus disiapkan: Membayar biaya pendaftaran ke Bank BNI (Program S2 Rp.500.000,- dan Program S3, Rp.1.000.000. Fotoco
|
CALON MAHASISWA LULUS SNMPTN TIDAK BISA IKUT MENDAFTAR SBMPTN |
22-04-2020 15:21:40 Mohamad Isnaeni Nurdin |
GORONTALO - Hasil Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2020 telah diumumkan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT). Para siswa yang telah lulus tersebut selanjutnya diwajibkan untuk melakukan registrasi kembali di Perguruan Tinggi yang dipilih. Sesuai ketentuan para peserta yang lulus SNMPTN tidak diperbolehkan untuk berpartisipasi dalam Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2020."Yang lulus SNMPTN 2020 tidak bisa ikut mendaftar SBMPTN. Mereka diwajibkan untuk melakukan registrasi kembali di perguruan tinggi yang mereka pilih pada SNMPTN," ungkap Humas SNMPTN UNG Wahidun Usulu, S.Pd,. Aturan tersebut kata Wahidun, dilakukan untuk menghindari kekosongan kursi SNMPTN, karena kuota kursi SNMPTN yang disediakan justru tidak diisi oleh siswa yang telah lulus karena ingin mendaftar SBMPTN. "Kebijakan diberlakukan untuk mengantisipasi kekosongan kursi SNMPTN karena calon mahasiswa yang lulus ingin berpartisipasi dalam SBMPTN. Ini sekaligus me
|
PENDAFTARAN KEMBALI SNMPTN 2020 DIPERPANJANG, CALON MAHASISWA DIMINTA SEGERA MENDAFTAR |
22-04-2020 10:59:00 Mohamad Isnaeni Nurdin |
GORONTALO - Untuk calon mahasiswa lulus SNMPTN yang tidak sempat melakukan registrasi kembali secara online tidak perlu khawatir, pasalnya UNG melakukan perpanjangan jadwal registrasi kembali SNMPTN tahun 2020. Waktu pendaftaran kembali yang semula berakhir pada tanggal 20 April telah diperpanjang sampai dengan 27 April 2020. "Karena beberapa pertimbangan, Kampus memberikan tambahan waktu bagi calon mahasiswa yang lulus seleksi SNMPTN dan belum sempat melakukan pendaftaran kembali hingga tanggal 27 April 2020," ungkap Wakil Rektor Bidang Akademik Dr. Harto Malik, M.Hum,. Dengan diperpanjang waktu pendaftaran kembali, Harto mengimbau kepada calon mahasiswa untuk secepatnya dapat melakukan pendaftaran secara online dengan mengakses laman http://pmb.ung.ac.id. Setelah melakukan tahap pendaftaran kembali selanjutnya calon mahasiswa harus menyiapkan hardcopy dokumen dan persyaratan yang diminta oleh Kampus. Kemudian
|
| |
|
Login Pendaftar Jalur Mandiri
|
|
Bagi pendaftar jalur SNBP/UTBK-SNBT silahkan login dari menu Pra-Registrasi dibagian pojok kanan atas
|
|
Alur Pendaftaran
- Calon peserta mengirim pasfoto warna terbaru pada bagian Upload Pasfoto diatas,
ukuran pasfoto 4 x 6 cm berformat JPG atau PNG, dengan ukuran maksimum 200 KB, menggunakan kemeja putih polos berkerah dengan latar merah maron, bagi yang berjilbab/ berkerudung diwajibkan memakai jilbab/kerudung putih.
- Calon peserta mengisi borang (formulir) pendaftaran sesuai dengan petunjuk yang ada secara benar.
Semua informasi yang diisikan dalam borang harus benar, kesalahan/kecurangan dalam pengisian borang ini berakibat pembatalan penerimaan.
- Calon peserta memfinalisasi borang pendaftaran dengan menyetujui pernyataan dan meng-KLIK tombol Finish.
- Calon peserta mencetak formulir pendaftaran online.
- Calon peserta melakukan pembayaran biaya pendaftaran ke Bank yang ditunjuk, calon peserta akan menerima Tanda Bukti Pembayaran.
- Calon peserta membawa berkas untuk diverifikasi oleh petugas pendaftaran di BAKP Universitas Negeri Gorontalo.
- Calon peserta menerima Kartu Peserta Ujian.
- Calon peserta dapat mengecek lokasi dan ruangan ujian 1 (satu) hari sebelum pelaksanaan ujian.
|
|
|
|